• 34ºc, Sunny
  • Halo... Berita hari ini 15-May-2025 14:12:23
  • Home
  • Kategori
    • Artikel
    • Video
  • Latest News
  • Seminar & Webinar
    • Terjadwal dan Berlangsung
    • Sudah Selesai
  • Member
    • Daftar
    • Login
Trending now
  • Ikuti seminar dan Prosiding di website Asosiasi.
  • Posting di berita kampusku, gratis dan terpercaya.......
  • Informasi Kampus terkini.

Universitas Proklamasi 45 Luncurkan Galeri Investasi BEI untuk Literasi dan Investasi Pasar Modal

Dalam rangka mendukung peningkatan literasi dan inklusi keuangan masyarakat, Universitas Proklamasi 45 bekerja sama dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) dan PT Phintraco Sekuritas mengadakan kegiatan Sosialisasi dan Edukasi Pasar Modal, yang sekaligus menandai peresmian Galeri Investasi BEI Universitas Proklamasi 45. Acara ini berlangsung Selasa, 26 November 2024 di auditorium Universitas Proklamasi 45 (UP45).

Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen BEI untuk memperluas akses informasi pasar modal bagi masyarakat pada umumnya dan civitas akademika Universitas Proklamasi 45 pada khususnya. Selain itu, edukasi ini juga menyasar mahasiswa sebagai generasi muda untuk memahami pentingnya investasi yang sehat dan bijak demi masa depannya. Acara peresmian dan sosialisasi ini dihadiri oleh Dedy Priadi, Kepala Divisi Pengembangan Pasar (PSR) Bursa Efek Indonesia, dan Andre Mahardika Sinudarsono, Head of Sales PT Phintraco Sekuritas. Dari pihak Universitas Proklamasi 45, hadir dalam acara tersebut adalah  Dr. Benedictus Renny See, SH., SE., MH., Rektor Universitas Proklamasi 45 didampingi para Wakil Rektor, Dekan, Wakil Dekan, dan Ketua Program Studi di lingkungan UP45.

Atas nama Bursa Efek Indonesia, Dedy Priadi dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga dan apresiasi kepada Universitas Proklamasi 45 atas peresmian Galeri Investasi ini. “Kami sangat senang dengan peluncuran Galeri Investasi BEI UP45 ini. Dengan beroperasinya Galeri Investasi BEI UP45, maka civitas akademika dapat lebih memahami investasi dan pasar modal tidak hanya secara teori saja, tetapi juga praktik berinvestasi di pasar modal dan membuat mahasiswa menjadi lebih kreatif dan bijak. Berinvestasi di pasar modal juga dapat berpeluang untuk memiliki perusahaan yang terdaftar di BEI, dan tidak hanya menjadi konsumen dari perusahaan tersebut.” Dedy Priadi juga mengungkapkan bahwa Galeri Investasi di Kampus UP45 merupakan satu dari sekitar 900 kampus di Indonesia yang telah memiliki Galeri Investasi, sedangkan jumlah perguruan tinggi di Indonesia secara keseluruhan mencapai lebih dari 4.000 perguruan tinggi. Rektor UP45, Dr. Benedictus menyampaikan terima kasih kepada Bursa Efek Indonesia dan PT Phintraco Sekuritas atas kesediaan untuk berkolaborasi dalam mengedukasi civitas akademika UP45 secara berkelanjutan di masa-masa mendatang. Andre Mahardika mewakili PT Phintraco juga merasa bangga dan terhormat dapat mendampingi BEI dan UP45 dalam kerja sama ini.

Acara peresmian Galeri Investasi BEI UP45 ini dikanjutkan dengan sosialisasi dan edukasi tentang investasi di pasar modal. Acara tersebut menampilkan dua narasumber, yaitu Agnes Sindunita dari Bursa Efek Indonesia Kantor Perwakilan DIY. Agnes Sindunita memaparkan arti penting berinvestasi dan peran pasar modal sebagai salah satu strategi investasi yang menarik dan menjanjikan. Pada kesempatan berikutnya, Andre Mahardika memaparkan topik edukasi berjudul “Investasi Pasar Modal: Siapin yang manis biar hidup lebih eksis.” Dalam paparannya, Andre menekankan pentingnya untuk mempertimbangkan pilihan investasi yang aman dan menguntungkan didasarkan analisis fundamental dan analisis teknikal di pasar modal. Sebagai salah satu perusahaan sekuritas, Phintraco memiliki beberapa alternatif produk investasi surat berharga yang didukung dengan sistem informasi yang andal dan memudahkan para investor.

 

Galeri Investasi BEI UP45 akan dikembangkan menjadi pusat edukasi, laboratorium pembelajaran, dan layanan pasar modal yang dilengkapi dengan fasilitas modern, seperti perangkat digital, layanan pembukaan akun investasi, dan akses data pasar secara real-time. Untuk selanjutnya, Galeri Investasi ini akan dikelola oleh Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) UP45 beranggotakan para mahasiswa yang berminat dalam investasi dan operasi bursa efek, didampingi pembimbing dosen bidang manajemen keuangan, dan akan mendapatkan pembinaan dan pelatihan teknis secara periodik oleh BEI dan PT Phintraco Sekuritas. Galeri Investasi ini diharapkan memberikan kemudahan bagi civitas akademika UP45 dan masyarakat umum untuk belajar dan berinvestasi di bursa efek secara lebih cerdas, bijak, dan mudah.


Penulis : Dr. Andriya Risdwiyanto, S.E., M.Si., C.Ed. - 28 November 2024
Artikel Lainnya

DANANG

Sosialisasikan Peran Serikat Pekerja Dalam Memperjuangkan Kesejahteraan dan Efektivitas Peran Lembaga Kerjasama (LKS) Bipartit

DANANG

Penerapan Sistem Pengendalian Berbasis Iot (Internet Of Things) Untuk Meningkatkan Efisiensi Proses Pengeringan Pupuk Granul Berbahan Eco Enzim

Danang, S.Kom., M.T

LLDIKTI Wilayah VI Gelar Evaluasi Sistem Akademik 2024 dan Pengembangan Sistem Informasi Jurnal Ilmiah di Jawa Tengah

Danang, S.Kom., M.T

Nusakarra dan Dinas Sosial Kota Denpasar Gelar Kegiatan Pengentasan Kemiskinan Extreme di Kota Denpasar

Dr. Andriya Risdwiyanto, S.E., M.Si., C.Ed.

Kolaborasi Universitas Proklamasi 45 dan Disdukcapil Kabupaten Sleman untuk Identitas Kependudukan Digital

Dr. I Nengah Muliarta, S.Si., M.Si

Pengerajin Kain Endek Klungkung Didorong Beralih ke Green Product untuk Bersaing di Era Digital

Moch Nurcholis Majid. M. Sos

Juara Nasioal, Mahasiswa KPI IAI Uluwiyah Mojokerto Raih Juara I di Lomba Presenter

Ir. Suryani, S.T., M.T., IPM

Kreativitas Dosen Tim Peneliti UNISMUH Makassar Menciptakan Modul Untuk Memenuhi Kebutuhan Praktikum Mahasiswa Di Laboratorium

Berita Kampusku adalah platform digital inovatif yang menyediakan informasi terkini dan terverifikasi bagi seluruh sivitas akademika, termasuk mahasiswa, dosen, dan manajemen perguruan tinggi. Platform ini menghadirkan berbagai berita penting seperti pengumuman akademik, informasi beasiswa, kegiatan ekstrakurikuler, serta perkembangan terbaru dalam penelitian dan kebijakan kampus.

Contact Us

Claster G 11 No 17, Jl. Plamongan Indah, Kadungwringin, Kedungwringin, Pedurungan, Semarang City, Central Java 50195

Phone: 085726173515, 085885852706
Email: info@beritakampusku.com
Website: https://beritakampusku.com/

Copyright © https://beritakampusku.com/

  • Terms of use
  • Privacy Policy
  • Contact